Cara Merawat Dan Menjinakan Burung Trucukan Muda Hutan Agar Cepat Berkicau

Cara Merawat Dan Menjinakan Burung Trucukan Muda Hutan Agar Cepat Berkicau – Pada ulasan informasi kali ini akan memberikan cara yang paling akurat merawat dan Menjinakan Burung Trucukan Muda hutan yang masih Giras agar cepat berkicau dan Gacor setiap hari. jenis dari burung kicau yang satu ini umumnya sering di pelihara oleh sebagian besar para kicau mania. hal tersebut di karenakan burung trucukan mempunyai suara kicauan yang merdu, gacor dan juga ngeropel. jenis burung kicau yang satu ini juga tentunya banyak di pelihara oleh kalangan para kicau mania untuk di jadikan burung masteran burung kicau yang mereka miliki di rumah seperti untuk masteran Burung Murai Batu, Kacer, Cucak Ijo dan jenis burung kicau jenis lainnya. karakter dasar yang di miliki burung trucukan adalah burung fighter dan juga mempunyai karakter yang sangat mudah untuk di jinakan.   
Cara Merawat Dan Menjinakan Burung Trucukan Muda Hutan Agar Cepat Berkicau
Cara Merawat Dan Menjinakan Burung Trucukan Muda Hutan Agar Cepat Berkicau
Kebanyakan burung trucukan yang di pelihara di mulai dari bahan anakan tentunya burung akan mudah untuk jinak, akan tetapi berbeda dengan burung trucukan yang di pelihara di mulai dari bahan Muda Hutan yang mana burung tentunya masih giras. akan tetapi begitu tentunya jenis burung kicau yang satu ini termasuk ke dalam salah satu jenis burung yang mudah untuk di jinakan walaupun burung tersebut masih muda hutan yang masih liar. hal tersebut juga tentunya sangat tergantung pada masing – masing karakter yang di miliki burung tersebut, di karenakan jenis burung kicau yang satu ini kehidupan habitatnya di alam bebas burung hidup selalu berdampingan dengan aktifitas manusia. oleh karena hal tersebut bagi anda yang sedang mencari informasi mengenai Cara Merawat Dan Menjinakan Burung Trucukan Muda Hutan Agar Cepat Berkicau di bawah ini ringkasannya. 
Burung Trucukan Muda Hutan
Cara Menjinakan Burung Trucukan Muda Hutan :
  • Dengan Melakukan Terapi Mandi : Terapi ini tentu umumnya di lakukan pada semua jenis burung kicau lainnya, dengan melakukan terapi ini tentu burung trucukan sangat menikmatinya. oleh karena itu melakukan proses terapi mandi ini pada burung trucukan bahan muda hutan yang masih giras alangkah bagusnya anda lakukan kurang lebih 1 minggu 2 kali. sesudah anda melakukan proses penjemuran terlebih dahulu. selanjutnya anda coba biasakan anda memberikan ef jangkrik secara langsung dengan menggunakan tangan anda, hal tersebut bertujuan agar burung biasa terbiasa dan mengenali pemilknya. proses ini juga bertujuan untuk tahapan penjinakan burung trucukan yang masih giras muda hutan.
  • Dengan Melakukan Terapi Lapar : Dalam melakukan proses terapi ini tentunya di lakukan dengan cara terlebih dahulu anda jemur burung tanpa di berikan pakan lalu anda mandikan dan seterusnya biarkan bulu – bulunya kering. sesudah cukup kering bagian dari bulu – bulunya sekitar 2 hingga 3 jam kemudian langkah selanjutnya anda mulai memberikan menu pakan Ef seperti ef jangkrik secukupnya, dengan cara memberikannya anda langsung dengan menggunakan tangan anda dan dalam keadaan lapar tentu burung akan langsung memakannya tanpa memikirkan bahaya.
  • Dengan Membiasakan Menempatkan Sangkarnya Di Lokasi Tempat Yang Ramai : Situasi tersebut tentunya cenderung di alami oleh sekian banyak burung yang masih baru tangkapan hutan. oleh karena itu tentunya burung akan mempunyai sedikit trauma dengan manusia, maka dari itu juga untuk membiasakan menempatkan sangkar burung di lokasi tempat yang sering dilalui oleh aktifitas manusia.
  • Biasakan Juga Meletakan Sangkarnya Di Lantai Pada Saat Kita Bersantai : Dalam hal ini tentunya untuk sering mengajak burung untuk berinteraksi langsung dengan pemilknya. dengan cara letakan sangkar burung trucukan di lantai dan biarkan burung beradaptasi dengan kegiatan manusia yang ramai di sekitarnya, lama – kelamaan tentunya burung akan bisa terbiasa dengan lingkungan manusia,
BACA JUGA :  Tips Melatih Trotolan Burung Cendet Supaya Bermental Bagus dan Siap Lomba
Burung Trucukan Muda Hutan
Burung Trucukan Muda Hutan
Cara Merawat Burung Trucukan Muda Hutan Agar Cepat Berkicau Gacor :
  • Pada saat pagi hari sekitar pukul 04.30 burung anda mebunkan di teras rumah untuk menghirup udara pagi yang masih segar.
  • Sekitar pukul 07.30 burung anda mandikan, dalam hal ini anda bisa memakai cepuk ataupun di disemprot langung menggunakan sprayer dengan volume halus.
  • Sesudah itu anda angin – anginkan burung sampai bulu – bulunya terlihat kering dan seterusnya anda berikan ef jangkrik sepuasnya.
  • Berikan juga menu pakan utama berupa pakan buah pisang kepok setiap hari dan jangan lupa juga untuk memberikan serta mengganti air minum bersih setiap harinya
  • Dengan selalu konsisten membersihkan sangkarnya setiap hari.
  • Untuk proses penjemuran tentunya di lakukan kurang lebih 2 jam setiap harinya dari jam 08.00 hingga jam 10.00.
  • Untuk sore harinya burung kembali di berikan menu pakan tambahan ef jangkrik secukupnya.
Semoga dengan ulasan informasi di atas anda bisa mengetahui cara untuk merawat dan menjinakan Burung Trucukan Muda Hutan agar supaya cepat gacor berkicau setiap hari, khususnya bagi anda yang sedang mencari informasi tersebut. cukup sekian informasi mengenai Cara Merawat Dan Menjinakan Burung Trucukan Muda Hutan Agar Cepat Berkicau dan terimakasih atas kunjungannya, semoga bermanpaat.